Penjabat Wali Kota Minta GAPENSI Ikut Jadi Pilar Kemajuan Pembangunan Kota Kupang

Bagikan Artikel ini

Kupang, NTTOnlinenow.com = Penjabat Wali Kota Kupang, George M. Hadjoh, SH., membuka Musyawarah Cabang (Muscab) VII Gabungan Pelaksana Konstruksi Nasional Indonesia (Gapensi) Kota Kupang tahun 2023, Jumat (21/7), bertempat di Gedung Gapensi NTT, Oesapa Selatan, Kota Kupang. Turut hadir Ketua Umum BPD Gapensi NTT, Ir. Vivo H. Ballo, Ketua Umum BPC Gapensi Kota Kupang, Rudy Nalle, ST., Plt. Kepala Dinas PUPR Kota Kupang, Maxi N. Dethan, ST., M.Si., serta para jajaran dan anggota Gapensi Kota Kupang.

Dalam sambutannya Penjabat Wali Kota mengajak untuk selalu bersyukur kepada Tuhan karena masih diberi kekuatan sehingga Gapensi Kota Kupang terus berdiri tegak dengan berbagai tantangan yang dihadapi. Ia meminta seluruh pihak baik pemerintah maupun yang terlibat dalam Gapensi Kota Kupang harus memiliki rasa tanggungjawab terhadap Kota Kupang.

Dijelaskannnya Pemerintah Kota Kupang sedang mendorong pelakasanaan Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) untuk tahun 2024, sehingga menurutnya RTRW harus berisi pikiran-pikiran yang membangun dari masyarakat, lembaga profesi dan dari semua sektor. Penjabat Wali Kota berharap ke depan Gapensi Kota Kupang dapat berkolaborasi bersama pemerintah untuk ikut dalam membangun infrastruktur di Kota Kupang.

Lebih lanjut Penjabat Wali Kota menjelaskan, saat ini pembangunan di Kota Kupang berfokus pada 2 sisi yaitu pembangunan darat dan mengarah ke laut. Hal ini dilakukan karena banyak potensi wisata di Kota Kupang berkembang melalui wisata pantai atau laut sehingga mampu meningkatkan pertumbuhan ekonomi melalui UMKM yang ada. Dengan demikian Gapensi diharapkan ikut berpartisipasi serta memberikan ide dan pikiran-pikiran pembangunan yang mampu menumbuhkan pariwisata di Kota Kupang.

“Saya berharap ke depan harus diadakan pertemuan yang menghadirkan semua lembaga profesi seperti Gapensi, Hipmi, Kadin dan lain sebagainya untuk duduk bersama untuk memetakan proyek pembangunan di daerah, sehingga para penyedia jasa konstruksi bisa memperoleh pekerjaan baik dari tingkat yang paling besar, sedang maupun kecil sesuai dengan kemampuannya masing-masing,” ungkap Penjabat Wali Kota.

Di akhir sambutannya Penjabat Wali Kota berpesan kepada Gapensi Kota Kupang untuk tetap berdiri tegak dengan dinamika yang begitu hebat dan jangan pernah takut. Karena melalui tantangan dan dinamika tersebut, Gapensi akan menjadi pilar yang hebat dalam membantu kemajuan pembangunan di Kota Kupang karena ke depan semua anggotanya sudah teruji untuk menghadapi dan menyelesaikan masalah yang sesulit apa pun itu.

Ketua BPC Gapensi Kota Kupang, Rudy Nalle, ST., dalam sambutannya mengatakan Muscab VII kali ini adalah untuk pertanggungjawaban dan pemilihan pengurus yang telah berakhir masa jabatannya pada tahun 2022 untuk periode 5 tahun ke depan serta pembahasan strategis yang berkaitan dengan eksistensi organisasi. Harapannya para peserta dapat mengikuti Muscab dengan baik sehingga dapat menghasilkan keputusan yang realistis dan sesuai regulasi.

Menurutnya Gapensi senantiasa berkomitmen menjalin hubungan kemitraan dengan pemerintah dalam pembangunan infrastruktur karena keberadaan anggota sebagai kontraktor yang memiliki potensi, sumber daya serta keahlian dan keterampilan yang dapat diandalkan dalam membangun fasilitas publik bagi kemajuan daerah. Diakuinya pekerjaan dengan modal miliaran masih di monopoli oleh pengusaha non lokal, produktivitas, sumber daya manusia, permodalan, ketersediaan teknologi serta tingkat kepercayaan pemilik proyek terhadap kompetensi badan usaha dan risiko pekerjaan masih menjadi tantangan yang dihadapi Gapensi Kota Kupang saat ini.

Untuk menjawab permasalahan dan tantangan tersebut Gapensi Kota Kupang berharap adanya kebijakan dan keberpihakan pemerintah daerah kepada kontraktor lokal dalam melaksanakan proyek pemerintah sehingga Gapensi dapat belajar mempersiapkan diri menjadi kontraktor yang handal, kompeten dan profesional. Harapannya hal tersebut dapat meningkatkan rasa percaya diri bagi anak-anak daerah dalam mendukung upaya pemerintah yang sedang melaksanakan akselerasi pertumbuhan ekonomi daerah di Kota Kupang. *PKP