Nilai Ekspor NTT Naik 4,65 Persen

Bagikan Artikel ini

Laporan Jean Alfredo Neno
Kupang, NTTOnlinenow.com – Ekspor Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) pada bulan Mei 2017 senilai US $ 1.692.336 dengan volume sebesar 7.810,05 ton mengalami kenaikan sebesar 4,65 persen dari ekspor bulan April 2017 sebesar US $ 1.617.152.

Kepala Badan Pusat Statistik Provinsi NTT, Maritje Pattiwaellapia sampaikan ini kepada wartawan di Kupang, Kamis (7/7/2017).

Menurut Maritje, nilai ekspor tersebut terdiri dari ekspor migas sebesar US $ 307.482 dan ekspor non migas sebesar US $ 1.384.854. Komoditas ekspor Provinsi NTT bulan Mei 2017 dikirim ke Timor Leste senilai US $ 1.692.336.

“Komoditas terbesar yang diekspor Provinsi NTT pada bulan Mei 2017 adalah kelompok komoditas Garam, Belerang, Kapur (25) senilai US $ 345.175,” ungkap Maritje.

Sedangkan impor Provinsi NTT pada Mei 2017, kata Maritje, senilai US $ 10.422.180 dengan volume sebesar 2.552,43 ton dan komoditas utama impor Kapal Terbang dan Bagiannya (88) yang didatangkan dari Perancis senilai US $ 9.500.000.

Baca juga : Nilai Tukar Petani NTT Meningkat 0,25 Persen

“Secara kumulatif sampai dengan Mei 2017, maka pada tahun 2017 terdapat defisit sebesar US $ 15.810.504,” katanya.

Selain perkembangan ekspor dan impor, kata Maritje, untuk Tingkat Penghunian Kamar (TPK) Hotel berbintang di Provinsi NTT pada bulan Mei 2017 sebesar 51,53 persen, naik 2,52 poin dibanding TPK April 2017 sebesar 49,01 persen .

“Jumlah tamu menginap pada hotel bintang bulan Mei 2017 sejumlah 23.052 orang dengan rincian 21.241orang tamu nusantara dan 1.811 orang tamu mancanegara,” katanya.

Dia menyebutkan, rata-rata lama tamu menginap di hotel berbintang pada bulan Mei 2017 selama 2,04 hari. Rata-rata lama tamu nusantara menginap selama 1,93 hari dan rata-rata lama tamu mancanegara menginap selama 3,38 hari.

“Sedangkan jumlah penumpang angkutan udara yang tiba di NTT pada bulan Mei 2017 sejumlah 99.911 orang sementara penumpang yang berangkat sejumlah 101.412 orang,” sebutnya.