Sebagai Caleg AMS Terapkan Politik Santun

Bagikan Artikel ini

Laporan Yansen Bau
Atambua, NTTOnlinenow.com – Agustinus Nahak SH, MH. Calon legislatif (caleg) DPR RI dari partai Nasdem merupakan salah satu putra daerah di Kabupaten Belu dan Malaka, wilayah perbatasan RI-RDTL.

Dalam menghadapi pelaksanaan pemilihan Legislatif pada 14 Februari 2024 mendatang. Sebagai caleg ia kini terus mengalang dukungan dan konsolidasi ditengah masyarakat.

Caleg DPR RI dari dapil NTT 2 dengan nomor urut 6 dari Partai Nasdem itu kepada wartawan ketika ditemui di bandara A.A Bere Talo Atambua-Belu pada Minggu (29/10/2023) mengungkapkan bahwa sebagai putra daerah dirinya memiliki tanggungjawab untuk kembali membangun daerahnya melalui jalur politik.

Caleg Agustinus Nahak SH, MH. yang berprofesi sebagai pengacara itu dalam kontestasi pileg 2024 ini, memiliki tagline AMS (Agustinus Menuju Senayan)

Figur Agustinus yang terjun dalam perhelatan pileg 2024 sebagai caleg dengan tagline AMS itu, bagi masyarakat di dua kabupaten tersebut bahkan wilayah sedaratan Timor sudah tidak asing lagi. Pasalnya disetiap persimpangan jalan dan pemukiman warga hampir dijumpai baliho dan stiker dengan tagline AMS atau ‘Agustinus Menuju Senayan”.

“Pada prinsipnya begini, sebenarnya ini konstalasi politik nasional. Saat ini kita AMS selalu menanamkan politik santun, politik yang suka cita, politik itu pesta, politik itu party jangan meremehkan harkat dan martabat orang, jangan menyerang orang lain di media sosial tetapi tunjukkan profesionalisme, tunjukkan bahwa kamu itu nyaman dengan masyarakat. Kamu datang, melihat dan mau mendengar masyarakat mau sampaikan, keluhan dan tangisan mereka,” ungkap Aguatinus.

“Simpel kok sebenarnya dan bagaimana caranya, saya rasa semua orang punya tim. Tim itulah yang akan menyampaikam,” tambah dia.

Lebih lanjut dikatakan, Sebagai putra daerah, dirinya yakin dan percaya bahwa keluarga besar di Belu dan Malaka masih punya hati untuk Putra daerah. Sehingga diri siap untuk membuka pintu, membuka ruang diskusi dan ruang konsultasi hukum.

“Sebagai pakar hukum nasional, saya akan selalu membuka ruang diskusi layanan konsultasi dan edukasi hukum GRATIS, bahkan sampai advokasi dan juga bantuan hukum GRATIS kepada masyarakat lewat jejaring media sosial,” ucap Agus.

Dia juga menekankan bahwa, sebagai representasi putera daerah asal Kabupaten Belu dan Malaka memantapkan diri sebagai caleg DPR RI melalui Partai NasDem di wilayah Nusa Tenggara Tumur (NTT) 2. Karenanya, sebagai orang hukum, dirinya langsung turun ke akar rumput untuk mendengar secara lansung keluhan masyarakat dan jalan keluar untuk mengatasi setiap persoalan yang ada.

“Kita dari AMS selalu menanamkan politik santun. Sehingga ini sudah saatnya sebagai putra daerah menyampaikan aspirasi. Yang membuat NTT masuk kategori miskin karena korupsi masih merajalela hingga tingkat RT. Nah, persoalan hukum hanya bisa diselesaikan oleh orang hukum. Sehingga apabila terpilih, saya siap pasang badan untuk mengusut tuntas persoalan hukum yang ada di NTT,” tegas Agustinus.

Untuk diketahui, Agustinus Nahak hadir sebagai representasi anak asli Kabupaten Belu dan Malaka yang maju sebagai caleg DPR RI melalui Partai NasDem di wilayah Nusa Tenggara Tumur (NTT) 2.

Sementara itu, Ketua Tim Pemenangan AMS, Joni Martins pada kesempatan tersebut mengatakan kehadiran Agustinus Nahak untuk konsolidasi internal tim dan beberapa agenda penting lainnya di Belu dan Malaka.

“Ini kunjungan beliau kembali ke kampung halaman dan yang pasti ini adalah kunjungan keluarga. Memang ada beberapa agenda kegiatan dalam kaitan dengan pesta demokrasi perlu dilakulan sosialisasi dan konsolidasi dan AMS menerapkan politik santun dengan melakukan komunikasi berbasis budaya Neter No Taek karena memang iklim politik di Belu dan Malaka itu sama,” ujar Joni.

Dikatakan bahwa orang Belu dan Malaka memiliki kerinduan bahwa selama 25 tahun tidak ada keterwakilan menjadi Anggota DPR RI di Senayan untuk memperjuangkan aspirasi masyarakat.

“Kita sering membanggakan orang. Kita bermain politik di NTT di Belu dan Malaka ini sudah banyak orang yang kita,” ucap dia.