Badan Kesbangpol Provinsi NTT Sosialisasi Penguatan FPK dan FKUB Tingkat Kabupaten

Bagikan Artikel ini

Laporan Mohammad Habibudin
Waingapu, NTTOnlinenow.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumba Timur melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Rabu (28/11/2018) melaksanakan sosialisasi penguatan kapasitas Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) dan Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) tingkat Kabupaten yang diselenggarakan di Gedung Nasional Umbu Timpuk Marisi Waingapu.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh sejumlah Camat, pengurus FPK, FKUB, FKDM, Tokoh Agama, Masyarakat, Pemuda dan Tokoh perempuan wilayah Kecamatan Kota Waingapu dengan narasumber Dra. Sizilia Zona dan Pdt.Jehezkial Hede, S.Th, MA (anggota FKUB Provinsi NTT).

Pdt.Jehezkial Hede dalam pemaparannya mengatakan, peran FKUB untuk memelihara dan meningkatkan kerukunan antar umat beragama di Kabupaten Sumba Timur maka tema dari kegiatan ini adalah melalui penguatan kelembagaan FPK dan FKUB kita tingkatkan komunukasi dan kebersamaan dalam mewujudkan Sumba Timur yang aman, damai dan tentram dalam bingkai NKRI.

“Untuk mengantisipasi berbagai potensi konflik horisontal maupun vertikal agar terpeliharanya persatuan dan kesatuan bangsa maka diperlukan upaya peningkatan suasana pembauran kebangsaan dan kerukunan antar umat beragama,”kata Jehezkial.

Sementara Kepala Badan Kesbangpol Provinsi NTT Dra. Sizilia Zona menjelaskan, dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara, semangat nasionalisme penting untuk terus dipupuk dan dipelihara sebagai pemersatu ditengah keberagaman suku, bangsa, adat dan budaya.

“Ini menjadi daya dorong terwujudnya kehidupan bersama yang adil, makmur dan sejahtera dalam bingkai NKRI,”jelas Sizilia.

Ia menambahkan, tantangan dalam memelihara persatuan dan kesatuan bangsa akan tetap ada dalam berbagai bentuk sesuai kondisi dan tingkat kemajemukan bangsa namun negara tidak boleh diam dan senantiasa harus menghadapinya.

“Untuk menghadapi hal itu diperlukan sikap antisipasi, mawas diri dan kewaspadaan dini dari seluruh lapisan masyarakat terhadap konsisten perjuangan demi mewujudkan cita-cita persatuan dan kesatuan bangsa dalam wadah NKRI berdasarkan Pancasila dan UUD 1945,”ungkapnya.

Lanjut Sizilia, atas dasar pemikiran itu maka Pemerintah Kabupaten Sumba Timur melalui Badan Kesbangpol dalam program kerjanya melaksanakan kegiatan penguatan kapasitas FPK dan FKUB dengan melibatkan seluruh pengurus FKP, FKUB para Tokoh dan kecamatan se-Kabupaten umba Timur.