Popda NTT ke-5, Atlet IPSI Belu Raih Juara Umum
Laporan Yansen Bau
Atambua, NTTOnlinenow.com – Kontingen dari cabang olahraga Pencak Silat yang tergabung dalam Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) cabang Belu kembali mengharumkan nama Kabupaten Belu dalam ajang Popda NTT ke-5 yang berlangsung di Kupang sejak pekan lalu.
Dari hasil pertandingan cabang olahraga Pencak Silat, IPSI Belu menurunkan 10 atlet pelajar. Dari ke-10 atlet yang diturunkan, IPSI Belu berhasil meraih 5 medali emas, 2 medali perak dan 3 medali perunggu.
Dengan perolehan tersebut, IPSI Kabupaten Belu meraih peringkat juara umum untuk cabang Pencak Silat. Tempat kedua diisi IPSI Kabupaten Sikka dan juara umum 3 diraih Kota Kupang.
Atas prestasi IPSI Belu yang sudah empat kali berturut-turut meraih juara umum di ajang Popda, Ketua IPSI Kabupaten Belu Benedictus Manek menyampaikan rasa bangga dan apresiasi yang luar biasa khususnya kepada para atlet Pencak Silat dan para pelatih.
Beni kepada media, Senin (28/3/2022) mengatakan bahwa prestasi yang diraih dalam ajang Popda kali ini merupakan bukti bahwa semua atlet yang ikut dalam ajang Popda telah bertanding dengan penuh tanggungjawab dan menjunjung tinggi semangat sportivitas serta daya juang yang luar biasa dengan memegang teguh kaidah silat yang diberikan para pelatih IPSI Belu.
“Segala proses menuju ke Popda 5 para atlet dan pelatih jalani dgn sungguh-sungguh dan penuh rasa tanggung jawab didukung dengan kinerja dari para pengurus IPSI yang selalu hadir selalu ada untuk tim Popda IPSI Belu sehingga akhirnya IPSI Belu bisa mempertahankan gelar juara umum pada cabor IPSI untuk yang ke-4. Ini sungguh suatu capaian yang luar biasa dan membanggakan masyarakat Belu,” ujar dia.
Dia menyampaikan terima kasih kepada masyarakat kabupaten Belu yang sudah mendukung IPSI Belu dengan caranya masing-masing terutama Dinas Pemuda dan Olahraga kab Belu dan KONI Belu yang sangat membantu dan mensuport atlet dari 6 cabor yang berlaga di ajang Popda ke-5.
Beni yang juga Anggota DPRD Belu iti berharap, dengan prestasi yang diraih dalam ajang olahraga ini Pemerintah kabupaten Belu dapat memberikan dukungan dan bantuan terutama dari Bupati Belu sehingga olahraga di kabupaten Belu semakin maju.
“Terima kasih untuk Pemda dalam hal ini Bupati Belu. Kami sangat mengharapakan bantuan dan dukungan dari bupati Belu untuk kemajuan dunia olahraga di kabupaten Belu yang kita cintai ini,” pungkas Beni.