Pegawai BNPP Mota’ain di Batas RI-RDTL Jalani Rapid Test

Bagikan Artikel ini

Laporan Yansen Bau
Atambua, NTTOnlinenow.com – Seluruh Pegawai atau Petugas Badan Nasional Pengelola Perbatasan (BNPP) Mota’ain, Desa Silawan, Kecamatan Tasifeto Timur, Kabupaten Belu jalani rapid test.

Rapid test terhadap seluruh Pegawai atau Petugas BNPP Mota’ain dilakukan oleh pihak Karantina Kesehatan Mota’ain, Selasa (16/6/2020).

Demikian Plt. Administrator BNPP PLBN Mota’ain Engelberthus Klau ketika dihubungi media, Selasa (16/6/2020) via telepon seluler.

Dikatakan bahwa, rapid test dilakukan kepada seluruh petugas BNPP, karena yang lain secara instansi masing-masing sudah lakukan rapid test.

“Yang jalani rapid test, pegawai BNPP, ASN dan seluruh tenaga pendukung BNPP (security dan cleaning service),” urai Klau.

Dijelaskan bahwa, rapid test dilakukan berkaitan dengan kunjungan kerja Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan Republik Indonesia, Mohammad Mahfud MD dan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia, Muhammad Tito Karnavian bersama rombongan ke Kabupaten Belu pada Kamis 18 Juni 2020 mendatang.

“Rapid test ini berkaitan dengan nanti yang berinteraksi mendukung langsung kegiatan kunjungan nanti,” ujar Klau.

Sebelumnya, Bupati Belu, Willybrodus Lay dalam rapat yang dilaksanakan, Jumat (12/6/2020) lalu mengatakan, penerapan protokol kesehatan saat kunjungan kerja Menkopolhukam dan Mengadri akan diperketat.

Disampaikan bahwa, beberapa protokol kesehatan yang dilakukan yakni, penyemprotan disinfektan di lokasi kegiatan, menggunakan masker, menjaga jarak, mencuci tangan pakai sabun, membatasi jumlah undangan dan rapid test.

Sesuai agenda, Menkopolhukam dan Mendagri akan melakukan kunker ke Belu dengan titik kegiatan di PLBN Mota’ain dan Kantor Bupati Belu, Kabupaten Belu, Timor Barat wilayah perbatasan RI dengan negara tetangga Timor Leste.