Turunkan 109 Atlet, Belu Targetkan Juara Umum Popda IV NTT 2019

Bagikan Artikel ini

Laporan Yansen Bau
Kupang, NTTOnlinenow.com – Pemkab Belu turunkan sebanyak 109 atlet dalam turnamen Pekan Olahraga Daerah Pelajar (Popda) IV NTT tahun 2019 dan menargetkan akan meraih juara umum pada ajang olahraga antar pelajar itu.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Belu, Jangur Blasius, Senin (24/6/2019) menuturkan, persiapan atlet untuk mengikuti POPDA tahun 2019 telah dilakukan secara optimal. Sejak awal tahun atlet dari enam cabang olahraga yang dipertandingkan telah melakukan pemusatan latihan secara rutin.

“Karena itu juara umum yang ditargetkan yakin mampu terwujud,” ucap dia.

Menurut Jangur, cabang olahraga yang ditagetkan mendulang medali emas yakni tinju, silat, kempo, tarung derajat dan karate. Untuk persiapan tahun ini sudah secara maksimal dilakukan.

“Setiap tahun Belu dalam berbagai event prestasinya terus meningkat, sehingga perhatian untuk para atlet diberikan secara optimal,” tandas dia.

Kepada para ofisial dan pelatih yang mendampingi para atlet Jangur ingatkan harus disiplin dan memperhatikan atlet dengan baik, pertahankan disiplin dan memperhatikan jadwal pertandingan.

Sehingga lanjut dia, seluruh atlet dapat mengikuti pertandingan sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan. Lanjutnya atlet yang diterjunkan pada ajang Popda merupakan pelajar yang telah mengikuti beberapa event baik tingkat Daerah maupun Provinsi.

“Kami optimis raih juara umum di Popda IV ini. Karena di Popda lalu kami raih juara dua. Sehingga kami harus target juara umum, ini komitmen jika tidak maka minimal mampu pertahankan juara II umum,” ujar Jangur.

Adapun kontingen asal Belu yang diterjunkan sebanyak 109 atlet dari cabang olahraga kempo 37 orang, tinju 17 orang, taekwondo 13 orang, pencak silat 12 orang, karate 19 orang dan tarung drajat 9 orang.