Kesad Peringati Ulang Tahun Ke 73

Bagikan Artikel ini

Kupang, NTTOnlinenow.com – Memperingati HUT Ke-73 Korp Kesehatan Angkatan Darat (Kesad) yang jatuh pada tanggal 26 Oktober 2018, Denkesyah 09.04.01 Kupang gelar acara Syukuran di Lapangan RST Wira Sakti Kupang, Jumat (26/10/2018).

Kepala Pusat Kesehatan Angkatan Darat Mayjen TNI dr.Bambang Dwi HS.,Sp. B.,FlnaCS.,M.Si dalam sambutannya yang dibacakan oleh Dandenkesyah 09.04.01 Kupang Letkol Ckm. dr.I.E.S. Purba, Sp THT-KL menyampaikan pentingnya memaknai momen hari ulang tahun ini.

“Marilah dengan momen ini, kita gunakan sebagai wahana evaluasi dan introspeksi diri atas pelaksanaan tugas yang telah kita kerjakan, serta untuk menyamakan langkah dan persepsi dalam menyongsong tugas kedepan ” jelas Kapuskesad.

penandatanganan prasasti peresmian satu ruangan dan dua gedung oleh Dandenkesyah 09.04.01 dengan didampingi Karumkit Wira Sakti Mayor Ckm dr.Aan, yaitu Ruangan Sampah Medis Rumkit, Gedung Serba Guna Denkesyah, dan Gedung Dokmil Rumkit.

“Ada lima pedoman yaitu, Pertama; Persiapkan tim dukungan kesehatan yang handal, Kedua; Laksanakan pemeriksaan kesehatan sesuai norma yang telah ditetapkan, Ketiga; Laporkan dan evaluasi kegiatan validasi organisasi dan tugas uji coba, serta tingkatkan terus pembinaan satuan, Keempat; Laksanakan tertib administrasi pengadaan barang dan jasa sesuai dengan ketentuan dan Kelima; Terapkan dengan konsisten reformasi birokrasi sehingga terwujud Good Goverment dan Good Governance di satuan” jelas Kapuskesad.

Acara Syukuran ini ditandai dengan pemotongan tumpeng oleh Dandenkesyah 09.04.01 Kupang, selanjutnya diserahkan kepada purnawirawan Denkesyah 09.04.01 Kupang, Lukas Bai Dura dan Beni Ara Ucu Anggota Denkesyah 09.04.01 Kupang atas pengabdian dengan penuh loyalitas dan dedikasi.

Penyerahan penghargaan kepada tiga dokter RST Wira Sakti atas pengabdiannya, yaitu dr. Kamilus Kara Ngora, Sp.PD, dr.Woro Sp. A dan dr.Made, Sp. AN.

Dalam kesempatan tersebut juga diserahkan penghargaan kepada tiga dokter RST Wira Sakti atas pengabdiannya, yaitu dr. Kamilus Kara Ngora, Sp.PD, dr.Woro Sp. A dan dr.Made, Sp. AN.

Serta penandatanganan prasasti peresmian satu ruangan dan dua gedung oleh Dandenkesyah 09.04.01 dengan didampingi Karumkit Wira Sakti Mayor Ckm dr.Aan, yaitu Ruangan Sampah Medis Rumkit, Gedung Serba Guna Denkesyah, dan Gedung Dokmil Rumkit.

Tampak hadir tamu undangan para dokter senior, Danka Balak Aju Dam IX/Udayana, Balak Aju Korem 161/Wira Sakti, Para dokter dari RS Lantamal VII Kupang dan RS Lanud El Tari Kupang, serta sejumlah undangan lainnya. (pen denkesyah 090401)