Leburaya Ajak Keluarga Besar Lamaholot Dukung Marianus-Emiliana
Laporan Nyongki Mauleti
Kupang, NTTOnlinenow.com – Ketua DPD Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Provinsi Nusa Tenggara Timur, Frans Lebu Raya mengajak semua keluarga besar Lamaholot yang berada di Kota Kupang, maupun yang berada diseluruh NTT untuk bekerja memenangkan pasangan calon Gubernur NTT dan wakil Gubernur, Marianus Sae-Emi Nomleni.
“Saya mengajak semua keluarga besar lamaholot untuk berjuang bersama memenangkan paket MS-Emi dalam pilgub NTT,” kata Kata Frans Leburaya, saat menerima kunjungan Marianus Sae-Emi Nomleni di kediamannya, Jumat (12/1/2018).
Lebu Raya mengatakan, Marianus Sae memiliki pengalaman menjadi Bupati dua periode dan Selama masa kepemimpinanya di Kabupaten Ngada, ia berhasil membawa perubahan yang sangat besar, serta mampu membawa Kabupaten Ngada keluar dari ketertinggalan. Untuk itu, kata Frans, masyarakat NTT terlebih lagi masyarakat Lamaholot harus bisa mempercayai paket MS-Emi untuk memimpin NTT.
“Ingin NTT lebih baik, kita harus pilih pemimpin yang punya pengalaman. Perjuangan kita harus dimulai sejak saat ini,” kata Leburaya.
Baca juga : Marianus Sosok Yang Tepat Untuk NTT
Sementara, Marianus Sae menyampaikan terima kasih Kepada keluarga besar Lamaholot yang sudah mau menerimanya. Menurutnya, perjuangan menuju tampuk kepemimpinan di NTT, butuh dukungan dari semua masyarakat, termasuk warga Lamaholot.
Marianus juga meminta dukungan dan kerja keras dari keluarga besar Lamaholot untuk memenangkan MS-Emi dalam Pilgub Juni mendatang. “Saya minta dukungannya,” pinta Marianus.
Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Marianus Sae dan Emelia Julia Nomleni mendatangi kediaman Gubernur NTT, Frans Lebu Raya, Jumat (12/1/2018), sekitar pukul 17.00 Wita.
Kedatangan MS-EMI bersama keluarga besar Ngada-Nagekeo diterima oleh keluarga Lamaholot dengan tata cara adat Lamaholot. Hadir dalam acara tersebut sesepuh dan Toko adat Ngada Nagekeo dan Lamaholot diantaranya Frans Dimalendes dan toko adat lainnya.