Jelang Hari Juang Kartika, Kodim 1605/Belu Karya Bhakti Bersihkan Rumah Ibadah

Bagikan Artikel ini

Laporan Yansen Bau
Atambua,NTTOnlinenow.com – Dalam rangka memperingati Hari Juang Kartika yang jatuh pada tanggal 15 Desember 2017 mendatang, Kodim 1605/Belu menggelar kegiatan Karya Bhakti pembersihan tempat-tempat ibadah, Selasa (5/12/2017).

Kegiatan karya bhakti selain melibatkan personel TNI/PNS Kodim 1605/Belu juga jajaran aparat TNI Yonif RK 744/SYB, Satgas RI-RDTL Yonif Raider 712/Wiratama dan Sub.Denpom Atambua yang berada di wilayah Kabupaten Belu, Timor Barat wilayah perbatasan Negara Indonesia dengan Timor Leste.

Adapun sasaran atau fokus lokasi kegiatan tersebut yakni, pembersihan rumah-rumah ibadah yang terletak di pusat Kota Atambua diantaranya, Gereja Katedral, Gereja Polycarpus, Masjid Husnul Khatimah Tini, Masjid Hidayatullah pasar baru dan Pura Atambuananta.

Dandim 1605/Belu, Letkol Czi I Gusti Putu Dwika kepada NTTOnlinenow.com mengatakan, kegiatan karya bhakti berupa kegiatan pembersihan di lokasi tempat-tempat ibadah yang dilakukan jajaran TNI di wilayah perbatasan Belu jelang peringatan Hari Juang Kartika tahun 2017.

Baca juga : Kodim 1605/Belu Kerja Bhakti Bersihkan Saluran Got di Pasar Baru

Menurut Gusti, kegiatan bhakti sosial pembersihan rumah-rumah ibadah dimaksud sebagai upaya kedekatan Aparat TNI dengan Masyarakat dalam Kebinekaan tunggal ika serta kemanunggalan TNI dan Rakyat, Bersama rakyat TNI Kuat.

“Bersama rakyat TNI kuat, bersama sama meningkatkan keimanan dan ketaqwaan menjadi bagian dalam menjaga keamanan wilayah di daerah perbatasan,” ujar dia.

Lanjut Gusti, kegiatan karya bhakti merupakan bentuk kepedulian TNI kepada masyarakatnya menjelang Hari raya besar Umat Nasrani yaitu Hari raya Natal dan Tahun Baru dalam upaya menciptakan situasi kondisi keamanan dan ketertiban bagi umat yang merayakan hari raya keagamaan.