13 Ribu Lebih Siswa di Kota Kupang Siap Menghadapi UN

Bagikan Artikel ini

Laporan Nyongki Mauleti
Kupang, NTTOnlinenow.com – Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Pendidikan Kota Kupang, Filmon Lulupoy mengaku dalam menghadapi Ujian Nasional, 13 ribu 988 siswa dari tingkat SD maupun SMP di Kota Kupang sudah memiliki kesiapan yang baik. Kesiapan itu ditandai dengan sudah digelarnya ujian try-out maupun sejumlah ujian persiapan disemua sekolah, dan hasilnya memuaskan.

“Hasil try-out yang membuat kami optimis soal kesiapan menghadapi UN tingkat SD, maupun SMP,” Kata Plt, Kepala Dinas Pendidikan Kota Kupang, Filmon Lulupoi kepada wartawan, di Kupang, Kamis (23/3/2017).

Lulupoy mengatakan, kesiapan semua sekolah dalam menghadapi ujian sekolah maupun UN ini sekolah-sekolah sudah melakukan kegiatan evaluasi bagi siswa baik melalui tes try-out dan kegiatan bimbingan belajar lainnya, hasilnya cukup baik, bahkan hasil try-out jauh lebih baik dibanding tahun lalu.

Baca : Sekolah Negeri dan Swasta Harus Diberi Perhatian Sama

“Kami berharap dengan nilai yang cukup baik diperoleh melalui kegiatan evaluasi tentunya dapat juga memotivasi para siswa untuk nantinya nilai hasil UN bisa lebih baik lagi,” pintanya.

Lulupoy menguraikan, dari data jumlah siswa yang akan mengikuti UN untuk tingkat SD sebanyak 7174 siswa dan SMP sebanyak 6 814 siswa, sehingga total keseluruhan siswa yang siap mengikuti UN sebanyak 13 ribu 988 siswa.

Sementara itu sebelumnya Komisi IV DPRD Kota Kupang, meminta kepada dinas pendidikan setempat dapat mempersiapkan diri para siswa-siswi di tiap sekolah yang ada di Kota Kupang dalam menghadapai UN nantinya.

“Soal UN kami telah meminta kepada dinas pendidikan dapat mempersiapkan diri secara baik bagi siswa-siswi agar dalam pelaksanaannya UN nanti tidak lagi mengalami kendala,” kata Ketua Komisi IV DPRD Kota Kupang, Livingstone Ratukadja