Kolaborasi Satgaster Pos Halibete Kodim Belu Beri Bantuan Bibit Jagung Untuk Petani
Laporan Yansen
Atambua,NTTOnlinenow.com-Personel Satgaster Pos Halibete I dan Halibete II Kodim 1605/Belu memberikan bantuan berupa bibit jagung kepada masyarakat petani di wilayah setempat, Rabu (12/11/2025).
Aksi tersebut guna mendukung program ketahanan pangan nasional dan juga sebagai upaya dalam meningkatkan produktivitas di bidang pertanian maupun perkebunan.
Bantuan ttersebut diserahkan oleh Danpos Halibete I, Serka Livio Pinto dan anggota Satgaster Pos Halibete 2, Serda Hironimus Kono ke Yohanes Loko salah seorang petani di Dusun Raibulan, Desa Maneikun, Kecamatan Lasiolat, Kabupaten Belu perbatasan RI-RDTL.
Danpos Halibete 1, Serka Livio Pinto mengatakan, kegiatan ini merupakan bagian dari upaya TNI dalam hal ini Satgaster Kodim 1605/Belu khususnya Pos Halibete I dan II dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan memperkuat kemandirian pangan di daerah- daerah terpencil terutama di perbatasan.
Diharapkan, semoga dengan bantuan bibit jagung yang diberikan ini bisa di tanam dan dirawat dengan baik agar tumbuh subur sehingga dapat meningkatkan hasil panen dan pada akhirnya meningkatkan kesejahteraan keluarga masyarakat petani itu sendiri.
“Bibit jagung yang kami berikan adalah wujud dukungan kami untuk mendukung program ketahanan pangan nasional, oleh karena manfaatkan dengan sebaik-baiknya bibit ini sehingga dapat memberikan hasil yang maksimal,” ujar dia.
Senada Anggota Pos Halibete II, Serda Hironimus Kono menyampaikan, bantuan bibit jagung yang diberikan ini merupakan bibit jagung unggul yang dapat meningkatkan hasil panen, selain itu bibitnya tahan terhadap hama dan penyakit serta mampu beradaptasi terhadap kondisi lingkungan yang berbeda dan pertumbuhan lebih baik.
“Dengan bibit yang unggul akan membantu petani menghemat biaya produksi karena mengurangi penggunaan pestisida dan menghasilkan tanaman yang lebih seragam dan kuat,” terang dia.
Hiro Kono tambahkan, kegiatan ini juga untuk memperbaiki ekonomi masyarakat dan mewujudkan kemandirian pangan di wilayah perbatasan serta mempererat hubungan TNI dan rakyat.
Sementara itu Yohanes Loko mengucapkan terimakasih atas bantuan bibit jagung yang diberikan. Akui dia, selama ini dirinya masih menggunakan bibit jagung yang diambil dari setiap kali panen untuk ditanam. Sehingga ia sangat bersyukur dengan adanya bantuan bibit jagung unggul semoga dapat meningkatkan hasil panen.
“Bapak-Bapak TNI dari Pos bukan hanya menjaga perbatasan tapi juga membantu kami dalam membantu masyarakat dalam program ketahanan pangan nasional dan semoga sinergitas TNI dan petani dapat terus berlanjut,” kata dia.

