Sambut HUT ke-14, DPD NasDem Belu Berbagi Kasih di Dua Panti Asuhan

Bagikan Artikel ini

Laporan Yansen
Atambua,NTTOnlinenow.com-Partai NasDem tidak saja berkomitmen di jalur politik, tetapi juga komitmen di jalur kemasyarakatan melalui kegiatan bakti sosial dengan menyalurkan bantuan kemanusiaan wujud peduli terhadap sesama.

Hal itu ditandai dengan penyaluran bantuan sembako oleh DPD Partai NasDem ke anak-anak Difabel Lembaga Kesejahteraan Sosial Hadinan Haklaran Tenubot dan Pantia Asuhan Susteran Alma Tulamalae, Kabupaten Belu perbatasan RI-RDTL, Jumat (7/11/2025).

Kegiatan berbagi kasih dalam rangka menyambut HUT ke-14 Partai NasDem yang diperingati pada tanggal 11 November mendatang dihadiri Ketua DPD NasDem Belu, Sekretaris, Para Pengurus serta anggota DPRD Belu Fraksi NasDem.

Ketua DPD Partai Nasdem Belu Kasmirus Kolo menyampaikan bahwa, DPD Partai NasDem Belu memulai hari ulang tahun ke-14 yang akan diperingati pada tanggal 11 November pekan depan dengan melakukan rangkaian kegiatan.

“Salah satunya gerakan berbagi kasih yang dilakukan hari ini di dua Panti Asuhan yakni Yayasan Hadinan Haklaran Tenubot dan Susteran Alma Tulamalae dengan menyalurkan bantuan sembako,” ujar dia kepada awak media usai kegiatan.

Menurut Kolo, sebetulnya ada banyak Panti Asuhan yang dikunjungi Partai NasDem, akan tetapi karena kondisi yang dihadapi, maka kita bertahap dengan bantuan sembako yang disalurkan kepada dua Yayasan disabiltas dan Panti Asuhan dan bisa bermanfaat.

“Jangan dilihat jumlahnya, tapi ketulusan kami Partai NasDem Belu, dan semoga bantuannya bisa membantu kebutuhan Suster dan anak-anak di dua Yayasan Hadinan Haklaran dan Susteran Alma,” ujar dia.

Tambah Kolo, selain aksi kemanusiaan lewat berbagi kasih hari ini ada juga rangkaian kegiatan lainnya dalam rangka menyonsong HUT NasDem seperti olahraga jalan sehat dan aksi donor darah yang dilakukan pada Sabtu besok.

Pemimpin Yayasan Regina Angelorum Lembaga Kesejahteraan Sosial Hadinan Haklaran Tenubot, Sr. Oktaviana Mau Koy, SSps menyampaikan terima kasih berlimpah dari hati yang mendalam untuk kerelaan hati Partai NasDem dan Anggota Fraksi NasDem yang sudah berbagi kasih bersama anak-anak Panti Asuhan.

“Kami tidak punya apa-apa untuk balas kepada Partai NasDem, tetapi kami hanya punya niat tulus mendoakan partai NasDem agar tetap berjuang dan apa yang diperjuangkan dicapai dan memajukan pembangunan Belu. Selamat ulang tahun Partai NasDem,” kata dia.

Senada, Kepala Pantia Asuhan Bakti Luhur, Suster Lugardis Alma menyampaikan terima kasih untuk Partai NasDem yang telah berkunjung dan boleh berbagi kasih berkat serta perhatian untuk anak-anak disini dari latar belakang yang berbeda-beda.

“Kami doakan agar Partai NasDem dan segala usaha kedepan lancar, jaya dan sukses dalam berkarya untuk bangsa dan negara. Puji syukur atas kasih dan berkatnya yang diberikan Partai NasDem. Doa kami, tuhan yang balas kebaikannya,” ungkap Suster Lugardis.