Kodim Belu Gelar Komsos Kreatif Lomba Tarian Likurai kreasi

Bagikan Artikel ini

Laporan Yansen Bau
Atambua, NTTOnlinenow.com – Kodim 1605/Belu menggelar Komunikasi Sosial (Komsos) Kreatif Lomba Tarian Likurai antar RT/RW dalam Kelurahan Tenukiik, Senin (28/6/2021) sore.

Kegiatan Komsos Kreatif Semestar I T.A 2021 bertajuk “membentuk sumber daya manusia (SDM) kreatif, inovatif dan adaptif berlangsung di lapangan hitam Makodim Belu wilayah Timor Barat perbatasan RI-RDTL.

Lomba Tarian Likurai Kreasi menerapkan prokes Covid-19 dibuka oleh Kasdim Belu, Mayor Inf. Ery Ninu dihadiri para RT/RW, peserta lomba serta tim juri dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan serta Dinas Pariwisata Kabupaten Belu.

kegiatan sore ini lomba kreatif Tarian Likurai antar RT/RW dalam KelurahanTenukiik, Kecamatan Kota. Kegiatan ini dilaksanakan semata- mata agar terjalin hubungan yang harmonis dengan warga sekitar Makodim.

Melalui kegiatan ini pula kita bisa terus memupuk persatuan, kesatuan, dan solidaritas antar warga dan TNI di wilayah Belu perbatasan Indonesia dengan Negara Timor Leste.

“Juga tidak lain, tidak bukan yaitu untuk menciptakan memori bagi generasi muda agar lebih mencintai nilai seni budaya di Belu,” ujar Ninu.

Ditekankan, tarian Likurai ini menjadi milik seluruh warga di Pulau Timor dan tarian inintelah sampai di tingkat nasional dalam even budaya mewakili Kabupaten Belu.

Untuk itu, lanjut Ninu dengan adanya kegiatan ini mudah-mudahan akan tumbuh semangat nasionalisme dalam rangka terciptanya kreatifitas khususnya seni tari Likurai di wilayah Belu.

“Untuk panitia kegiatan serta para peserta lomba tetap mematuhi prokes Covid-19,” tutup dia.