Komisi II DPRD Kota Kupang, Gelar Sidak Sebelum Nataru

Bagikan Artikel ini

Kupang, NTTOnlinenow.com – Menjelang Hari Raya Natal dan Tahun Baru (Nataru) Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Kupang bersama Pemerintah Kota (Pemkot) Kupang dalam hal ini Bapenda Kota Kupang dan Disperindag Kota Kupang serta Sat Pol PP Kota Kupang melakukan Inspeksi Mendadak atau Sidak di beberapa tempat usaha di Kota Kupang.

Sidak dilakukan untuk memantau harga sembako, pembayaraan THR bagi karyawan swasta di Kota Kupang, serta memantau langsung tunggakan pajak yang dilakukan beberapa perusahan besar.

Ketua Komisi II DPRD Kota Kupang Roy Riwu Kaho kepada wartawan di Gedung DPRD Kota Kupang, selasa (17/12/2024), usai melakukan pemantauan mengatakan, dalam kinjungan ke berapa distributor pemasok sembako di Kota Kupang, pihak menemukan bahwa stok sembaku untuk Nataru dalam posisi aman. Selain iti tidak lonjakan harga yang berarti,, kondisi harga juga masih terjangkau dan tidak keluhan dari konsumen. Sementara untuk pembayaran THR kryawan dibeberapa perusahan besar juga sudah dilakukan dan pihak DPRD dan pemerintah tidak menemukan adanya pelanggaran yang dilakukan.

“Puji tuhan untuk ketersediaan stok masih aman, dan pembayaran THR kepada karyawan dibeberapa perusahan besar sudah dilakukan dan tidak menjadi masalah,” kata Roy.

Sementara pemantauan terhadap wajib pajak yang dilakukan, Kata Roy, Komisi II dan Pemerintah Kota Kupang menemukan ada dua wajib pajak yang memiliki tunggakan pajak di Restoran cepat Saji KFC, di Jalan Frans Seda dan di Ramayana Mall Kupang. Selama 4 bulan terakhir di restoran cepat saji tersebut menunggak sebesar Rp. 900 juta, dengan rincian KFC di Jalan Frans Seda menunggak pajak sebesar Rp. 200 juta, dan KFC Ramayana Mall menunggak pajak sebesar Rp. 700 juta .

Menurut Roy, dari temuan tersebut, pihak DPRD dan Pemerintah Kota Kupang meminta kepada pihak manajemen restoran cepat saji KFC untuk segera melakukan pelunasan terhadap tunggakan pajak tersebut, dan pihak KFC sudah menyatakan kesediaaanya melakukan pelunasan tunggakan pajak dalam beberapa hari kedepan.

” Puji tuhan mereka ( pihak KFC) sudah bersedia melunasi tinggakan pajak dalam beberapa kedepan,” kata Roy.(ND)