Akhirnya Nafa Urbach Ceraikan Zack Lee
Jakarta, NTTOnlinenow.com – Dunia hiburan dikagetkan dengan gugatan cerai Nafa Urbach kepada Zack Lee.
Kata Nafa Urbach Gugat Cerai Suami: Maafkan Saya, Maafkan Zack
Nafa Urbach menunjukkan perasaannya lewat medsos setelah gugatan cerai ia layangkan terhadap sang suami, Zack Lee. Dalam Insta Story, Nafa meminta maaf.
“Im so sorry. pls forgive us pls forgive me, pls forgive zack,” tulis Nafa dikutip detikHOT, Selasa (19/9).
Nafa melalui pengacaranya mendaftarkan gugatan cerai ke PN Jaksel pada hari ini. Ia memutuskan bercerai dari Zack setelah 10 tahun membina rumah tangga.
Selama pisah rumah, Zack Lee sempat kepergok mesra dengan sejumlah wanita. Yang paling menohok adalah kebersamaannya dengan Nikita Mirzani.
Tetapi belakangan ada foto ia bersama Manohara Odelia Pinot yang tersebar di internet.
Tapi melalui pengacara Nafa, Sandy Arifin, permasalahan orang ketiga dibantah keras. “Nggak ada,” tekan Sandy dihubungi terpisah.
Nafa Urbach pun menanggapi Kabar Ceraikan Zack Lee karena Banyak WIL. Keputusan Nafa Urbach untuk bercerai dari Zack Lee memunculkan spekulasi adanya orang ketiga. Benarkah Nafa ingin cerai karena ada perempuan lain?
“Nggak ada. Nggak ada,” jawab Sandy Arifin selaku pengacara Nafa Urbach kepada detikHOT, Selasa (19/9/2017).
Sandy menuturkan sudah sekitar hampur sebulan Nafa Urbach dan Zack Lee ingin cerai. Namun, mereka masih berusaha bicara baik-baik untuk mendapat jalan keluar yang lain.
“Hanya kan sebagai lawyer masih coba apakah ada jalan terbaik ketimbang gugatan cerai. Ternyata jalan terbaik klien saya, setelah mereka bertemu yakni cerai. Mungkin keputusan mereka berpisah secara baik,” jelasnya.
Beberapa waktu lalu di tempat hiburan malam, Nikita Mirzani mengabadikan video kemesraannya dengan bintang film ‘Headshot’ itu. Kemudian, kembali muncul video Zack Lee dengan seorang perempuan.
Saat itu, Nafa yang sedang gencar melawan pedofilia mengatakan masalah video suaminya tidak lebih penting dari soal pedofilia. Namun, Nafa Urbach mengungkapkan dirinya tidak kenal dengan perempuan yang ada bersama suaminya itu.
Sumber : Detik.com