Pleno DPD PDIP NTT Akomodasi Balon yang Tidak Mendaftar
Laporan Jean Alfredo Neno
Kupang, NTTOnlinenow.com – Pleno terbatas DPD PDIP NTT akhirnya mengakomodasi bakal calon (balon) gubernur yang tidak mendaftar pada tahapan pendaftaran yang dilaksanakan beberapa waktu lalu.
Wakil Ketua DPD PDIP Bidang Ideologi dan Kaderisasi, Gusti Demon Beribe sampaikan ini kepada wartawan di Kupang, Rabu (4/10/2017).
Gusti menjelaskan, Pleno terbatas yang berlangsung pada 30 September itu dipimpin Ketua DPD PDIP NTT, Frans Lebu Raya. Pelaksanaan pleno dimaksud mengacu pada keputusan DPP tentang pedoman penjaringan dan penyaringan balon gubernur dan wakil gubernur, bupati/wali kota dan wakil bupati/wakil walikota.
Setelah dilakukan pemeriksaan terhadap kelengkapan administrasi para balon, lanjut dia, ternyata semua yang terdaftar maupun yang terjaring melalui internal partai, memenuhi syarat untuk diajukan ke DPP.
Baca juga : Fraksi PDIP Minta OPD Serius Eksekusi Program yang Telah Dianggarkan
“Tim DPD sudah ke Jakarta pada 3 Oktober kemarin untuk serahkan berkas administrasi para balon ke DPP PDIP, ” kata Gusti.
Anggota Komisi IV DPRD NTT ini menyebutkan, ada dua mekanisme yang dipakai dalam melakukan penyaringan terhadap balon, yakni melalui proses pendaftaran, dan aspirasi internal yang disampaikan Dewan Pimpinan Cabang (DPC). Dengan demikian menjadi logis,yang diusulkan ke DPP ada nama yang tidak dicantumkan dalam publikasi partai selama ini.
Tentang siapa saja yang diusulkan ke DPP, Gusti berdiplomasi, mereka yang telah mendaftar dan sejumlah nama yang diakomodasi berdasarkan aspirasi internal. Prinsipnya mereka yang tidak mendaftar itu tidak beda jauh dengan nama-nama yang beredar selama ini dan mencuat dalam forum rapat kerja daerah (Rakerda) beberapa waktu lalu.
“Nama-nama yang telah diserahkan ke DPP itu, selanjutnya akan mengikuti fit and proper test yang dijadwalkan DPP,” terang Gusti.