Dispora Berencana Bangun Kawasan Olahraga di Kota Kupang
Laporan Nyongki Mauleti
Kupang, NTTOnlinenow.com – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Kupang, mempunyai rencana untuk membangun suatu kawasan olahraga terpadu di Kota Kupang. Hal itu dilakukan dengan maksud untuk dimanfaatkan masyarakat untuk melakukan aktifitas berolahraga. Selain itu sarana itu bisa dimanfaatkan untuk pengembangan bakat bagi pemuda dan pemudi yang mempunyai bakat olah raga.
“Di Kota Kupang belum ada satupun kawasan yang diperuntukan untuk olah raga. Kami berinisiatif agar pembangunan kawasan olahraga bisa terwujut,” Kata Kadispora Kota Kupang, Ejbend Doeka kepada NTTOnlinenow.com di ruang kerjanya, Jumat (10/2/2017).
Baca : Paket Sahabat Berjanji Atasi Masalah Kekurangan Air
Doeka mengaku, pihak dispora sudah menentukan salah satu lokasi di Kota Kupang dengan luasan lahan sebesar empat hektar yang akan dibangun kawasan olahraga.
“Kami sudah sempat tawar menawar harga dengan pemilik tanah, dan sudah ada sinyal yang baik. Kalau masalah lahan sudah selesai, kami akan usulkan anggaran pembangunan baik itu lewat ABPD II, APBD I, maupun APBN,” Katanya tanpa menyebut lokasi yang akan dibangun sarana Olahraga,” Ujarnya.
Dikatakan, kalau kawasan olahraga jadi dibangun, maka prioritasnya pada cabang-cabang. Olahraga populer di NTT seperti cabang atletik, sepak bola (Futsal), dan kawasan untuk cabang olahraga bela diri.